Loading...

LET'S TO BE THE FUTURE LEADER!!

LET'S TO BE THE FUTURE LEADER!!
(Sebuah catatan perjalanan dalam menuntaskan LMD 171 SALMAN ITB)
(Part 1)
            Di sore hari yang damai, kudengar..
“Akan kami tunjukkan kekuasaan Kami di segenap ufuk pada diri mereka sendiri agar semua jelas bahwa Islamlah yang benar”
            Satu kalimat pembuka yang cukup membuat keingintahuan ini meraja ketika itu pula. “Helicopter View” disampaikan oleh guru kebanggaan kami semua, Adriano Rusfi yang sangat akrab dengan panggilan Bang Aad. “Untuk apa kita disini?” Pertanyaan itu diam-diam menusuk. Ya disini, di hutan yang seluruhnya alam. LMD (Latihan Mujtahid Dakwah) 171 Salman ITB dilaksanakan. Semua pertanyaan itu akan ada jawabnya, jika kita semua mampu berpikir dengan jernih dan peka.
            Mujtahid rupanya berasal dari kata ijtihad yang artinya jihad pemikiran. Berijtihad dengan ilmu teknologi untuk menghasilkan suatu karya, itulah yang seharusnya kita lakukan sekarang. Dengan berbagai macam ilmu pengetahuan yang telah di dapat pada jenjang sekolah selama ini, rasanya cukup bekal kita untuk mencoba menjadi creator. Jangan hanya menjadi penikmat saja, ciptakan sesuatu yang baru yang dapat turut mengembangkan ilmu pendidikan dan teknologi.
            Apa kita bisa berkata bahwa bangsa ini terjajah dan teknologinya tidak mandiri? Sedang ada satu ayat dalam Al-quran yang memastikan bahwa “Orang-orang yang totalitas “jahadu” kepada-KU maka akan aku tunjukan jalanKU” .  Kita sebenarnya sedang tersadap oleh Negara lain. Cobalah untuk bangkit mulai saat ini juga. Lakukan sesuatu yang dapat membangkitkan kualitas bangsa ini. Karena Sang khaliq pun berjanji, jika ada orang yang sungguh-sungguh berijtihad maka akan Dia tunjukan jalannya. Dengan mudah tentunya. Kuncinya adalah bersungguh-sungguh.
            Sebagai generasi muda yang baru saja mengenal dunia ini, adakah keinginan untuk bisa membangun bangsa yang telah membesarkan kita? Jadilah manusia yang sebenarnya. Yang merdeka! Jadilah manusia yang bersyahadat dengan sebenar-benarnya. Menghambakan diri hanya kepada Allah. Dan berkarya! Terus berkarya. Memajukan dan mengemaskan peradaban.
            Jangan pernah takut menjadi seorang yang berpengaruh untuk bangsa dan tanah air ini, belajarlah dari sekarang karena kelak kita yang akan menggenggam kepemimpinan Negara ini, ditangan kitalah masa depan bangsa berada. Keberhasilan, kebanggaan, kualitas, kemajuan dan segala macamnya kita yang menentukan. Maka..
            “Beranilah berbuat salah! Tapi jangan berani-berani berbuat dosa!”
Lakukan apapun yang ingin dilakukan. Munculkan kreativitas kita untuk terus berkarya dan menghasilkan manfaat. Namun, tetaplah berada pada koridor yang benar. Gunakan hati dan pikiran untuk menjadi seorang agen perubahan bangsa.  

 
Januari 2014 - rinderindu 

Click here for comments 0 komentar:

Terima kasih atas komentar Anda
Diberdayakan oleh Blogger.
Back to Top